Bondowosonews – Gara-gara membakar sampah sembarangan, sebuah warung nasi di Kabupaten Bondowoso terbakar, Rabu (22/6/2023) dini hari.

Peristiwa kebakaran warung nasi itu terjadi di RT 21 RW 8, Desa Pancoran, Kecamatan/Kabupaten Bondowoso sekira pukul 01.30 WIB.

Slamet YantokoKepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Bondowoso memgatakan bahwa pihaknya mendapatkan informasi awal dari kepala dusun di desa setempat.

“Pemilik warung nasi bernama Ibu In. Saat terbakar, kondisi warung sudah tertutup,” jelasnya.

Dikatakan bahwa kebakaran  warung nasi itu terjadi saat ada proses pembakaran sampah di sebelah warung.

“Kemudian api menjalar ke warung nasi sampai akhirnya membuat warung ludes terbakar,” ungkapnya.

Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Bondowoso mendatangi lokasi dan berusaha memadamkan api serta pendinginan.

“Walaupun nihil korban jiwa, tapi kerugian ditaksir Rp 15 juta,” pungkasnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini